KERIPIK


MEMBUAT KERIPIK 
DARI UBI JALAR/ UBI RAMBAT 

PENDAHULUAN
Kita mengenal yang namanya ubi rambat /ubi jalar . ubi ini selalu kita konsumsi dengan cara di rebus atau di goreng untuk kita santap , dengan keluarga, 
ubi ini memiliki beberap jenis kalau kita lihat dari warnanya umbinya 
1. warna kuning , ubi ini jarang di tanam orang untuk di ambil umbinya , biasa ubi jalar ini di ambil daunnya untuk makanan ternak, 
umbi dari ubi jalar ini aromanya kurang mengundang selera kita, jika di rebus banyak mengandung air , sedikit rasa manis ke asamasaman . 
Jika Di Goreng pun , di bagian dalam seperti kurang matang , karena banyak mengandung air. 
umbi ini dapat di olah menjadi keripik , dan bolu dara ubi rambat yang khas rasanya 
2. Warna Putih . Ubi jalar ini banyak di budidayakan orang karena aromanya mengundang selera kita untuk menyantapnya, jika di rebus . Juga banyak di goreng untuk teman minum teh dan kopi, 
Umbi ini dapat juga di jadikan makanan keripik, bolu rasa ubi , kue/ kue lapis ubi jalar/ rambat , 
3. Warna Biru , kemerah merahan / pink , jenis ubi ini yang banyak di kunsumsi , karena ubi ini rasanya agak manis , dan kandungan airnya tidak begitu banyak

CARA MEMBUAT  
KERIPIK UBI  RAMBAT
(SIAP SAJI)

Bahan bahan: 
1. ubi jalar 
2, kapur sirih 
3. minyak goreng 

Alat alat yang di gunakan 
1. pisau 
2 alat serut 
3 wadah berupa baskom,/ ember
4 ,kwali / wajan untuk menggoreng 
5. sendol goreng 
6. serok 
7 .kemasan / tempat menyimpan 
Cara / langkah-langkah pengerjaan 
1. ubi di cuci bersih 
2. ubi di kupas kulit luarnya / dikikis 
3, di potong tipis tipis , agar sama tebalnya di gunakan alat serut , langsung di masukkan ke dalam wadah yang berisi air, untuk menghilangkan kanjinya, 
4, kemudian di rendam kedalam air yang telah di beri air kapur sirih , kira kira 30 menit sampai 45 menit , gunanya agar keripik nantinya renyah dan terlihat bersih . 
5 , di tiriskan sampai airnya tidak menetes lagi 
6. di goreng sampai matang 
7. di dinginkan 
8, di kemas dengan baik / di masukkan ke dalam tempat penyimpanan yang baik agar tetap rapuh 

SELAMAT MENCOBA 

  
KERIPIK PISANG 


PENDAHULUAN
 Buah Pisang  tidak asing bagi kita semua , banyak jenis jenis pisang tetapi tidak semuajenis pisang dapat gi jadikan keripik, 
Keripik pisang  Pisang biasanya di buat dari buah pisang yang sudah tua , tapi belum matang/ masak , kulit luarnya masih berwarna hijau.  Jika pisang ini di peram warna kulitnya akan berubah menjasi kuning. 
Jenis Pisang yang biasa di jadikan Keripik , Pisang Kepok dan Pisang Lilin 
Kita juga selalu memakan keripik dari pisang , dimana rasanya gurih, serta asin / manis . 


MEMBUAT KERIPIK PISANG  
(SIAP SAJI)  

BAHAN : Buah Pisang yang sudah tua 
                  Minyak Goreng 
                  Kapur sirih 
ALAT ALAT YANG DIGUNAKAN  
       1,  Pisau : untuk mengupas kulit luar buah pisang 
       2,  Alat serut : untuk menyerut buah Pisang yang sudah dikupas , agar tebalnya sama . 
       3,  Baskom / panci
       4.  Kuali / wajan / Belanga , yang tebal , biasanya dari besi , bukan alumenium . 
       5,  Kompor / anglo atau sejenisnya 
       6.  Sendok goreng 
       7.  Serok 

LANGKAH LANGKAH MEMBUAT / MENGERJAKANNYA 
1, Buah Pisang di kupas
2, Direndan di air yang di beri sedikit air kapur agar getahnya hilang dan tidak hitam 
3. Pisang yang sudah bersih di tiriskan agar airnya tidah banyak tinggal pada buah pisang 
4, Pisang dapat diserut , langsung di atas wajan berisi minyak goreng yang sudah panas / mendidih 
dimana apinya jangan terlalu besar agar tidak cepat gosong dan di aduk dan di balik agar masaknya merata  , 
5, Setelah berwarna ke coklatan dapat diangkat dengan alat serok 
6. Di dinginkan 
7  Setelah dingin dapat di kemas dengan baik agar lama tahan rapuhnya / dapat di sajikan untuk dimakan ,

SELESAI  SELAMAT MENCOBA 


MEMBUAT KERIPIK PISANG 
(SETENGAH JADI)

BAHAN  : Buah Pisang yang sudah tua
                  Minyak Goreng 

ALAT ALAT YANG DIGUNAKAN 
1. Pisau  untuk memotong tangkai pisang agar mudah di kupas 
2. Alat serut 
3, Kukusan / dandang / periuk  sejenisnya yang dapat digunakan untuk mengukus / merebus 
4  Tempat untuk menjemur , dapat berupa Plastik / plat alumenium

CARA MEMBUAT / LANGKAH LANGKAH KERJA 
CARA KE :  I
1. Buah pisang di kukus / di rebus samapai setengah masak, biasa kira kira 10 menit airnya mendidih sudah dapat di angkat 
2, Di dinginkan 
3, Pisang di kupas , 
4. Di keringkan  dengan cara di jemur di bawah panas matahari , sampai kering bagian luarnya 
5. Di serut dengan alat serut agar tebalnya sama . 
6, Di keringkan di bawah sinar matahari sampai kering , di mana alas untuk pisang di olesi dengan minyak goreng terlebih dahulu. 
7. Setelah Kering dapat di kemas dengan baik dan dapat di simpan, kapan mau di sajikan di goreng terlebih dahulu . 

CARA KE  ;  II
Bahan Tambahan : 
1, Kapur sirih 
2 ,Garam 
LANGKAH LANGKAH KERJA 
1. Pisang di kupas 
2. di rendam di air yang di beri kapur sirih 
3, Di serut dengan alat serut agar tebalnya sama di masukkan langsung dalam air yang sudah di beri air kapur 
4. Di Rebus sampai setengah masak , kira kira antara  5 sampai 10 menit airnya memdidih,  sewaktu merebus di beri garam secukupnya, 
5, Di dinginkan dengan cara di tuangkan ke air yang dingin 
6, di tiriskan 
7 , di Keringkan dengan cara di jemur di bawah panas matahari sampai  kering   
8.  Setelah kering dapat di kemas dengan baik dan di simpan , dan kapan mau di sajikan di goreng terlebih dahulu .  

SELESAI SELAMAT MENCOBA




KERIPIK SINGKONG / UBI KAYU  

Pendahuluan.
Singkong / Ubi Kayu adalah tanaman yang di gunakan umbinya yang selalu kita sebut buah Singkong / buah Ubi Kayu .
Singkong terdiri dari beberapa jenis antara lain
warnanya putih
1.  Ubi tahun
2.. Ubi Roti
3.  Ubi kanji / ubi racun
warnanya kuning
1, Ubi Pulut
2. Ubi malaysia

Semua jenis ubi diatas dapat dijadikan keripik hanya seperti ubi kanji / ubi racun , Ubi ini sebenarnya Umbinya tidak mengandung racun . yang mengandung racun adalah daunnya, maka daun ubi untuk kanji ini tidak pernah di sayur . kalau disayur dan dimakan  kita akan merasa mual mual dan kepala pening seperti orang mabuk , Semua jenis , Umbinya aman untuk di konsumsi .


MEMBUAT KERIPIK SINGKONG 
(siap saji )  

bahan utama 
1, ubi kayu / singkong 
2, kapur sirih 
3. minyak goreng 
4. rasa / bumbu 

Alat alat yang di gunakan 

1. pisau / parang 
2. serut pemotong singkong / ubi kayu 
3, baskom 
4, wajan / kwali 
5, kompor / anglo 
6. sendok goreng 
7, serok 

CARA MEMBUAT 

1, Ubi Kayu /Singkong di kupas  dan dicuci sampai bersih
2, Dipotong tipis tipis . diserur dengan alat serut agar ketebalan nya sama
3. Di cuci dan direndan dengan air yang sudah di beri air kapur
4. Di tiriskan hingga air sudah tidak ada menetes
5, Di goreng hingga matang
6. Setelah dingin  dapat disajikan atau dapat di kemas


SELESAI


MEMBUAT KERIPIK SINGKONG 
( Setengah Jadi )  

keripik singkong setengah jadi
( digoreng terlebih dahulu baru dapat dimakan )

A.  BAHAN 
1/ Singkong / Ubi Kayu
2. Kapur sirih

B. ALAT YANG DI GUNAKAN
1. Pisau / Parang
2. Alat serut / pisau
3. baskom
4. dandang
5. kompor / anglo
6. Plastik warna  hitam

CARA MEMBUAT
1, Singkong / Ubi Kayu  di kupas dan di cuci bersih
2, Di potong potong tipis . di serut tipis dan di cuci bersih
3, Rendam pada air yang sudah di beri kapur sirij 1- 2 jam
4. Di kukus atau di rebus sampai matang
5. DI jemur dibawah sinar mata hari sampai kering
6, dapat di kemas untuk di goreng kapan akan di sajikan

kalau kering betul keripik setengah jadi ini dapat di simpan sampai bebrapa bulan asal pengemasannya baik .
dapat juga dijadikan oleh oleh untuk keluarga 
Agar dapat dimakan harus di goreng terlebih dahuli


SELESAI 


1 komentar:

  1. KERIPIK INI COCOK DI SAJIKAN DI WAKTU LEBARAN NANTINYA DAN YANG SETENGAH JADI COCOK UNTUK OLEH OLEH BUAT SAUDARA KITA YANG JAUH ,

    BalasHapus